Jumat, 27 Mei 2016

Ini FAQ Seputar Jenis dan Bahan Hijab Pashmina Yang Perlu Diketahui Sobat Hijabers

Ini FAQ Seputar Jenis dan Bahan Hijab Pashmina Yang Perlu Diketahui Sobat Hijabers

Baca Juga

HIJABERSWORLD.COM----Bahan dan jenis hijab ikut mempengaruhi kenyamanan dalam memakai hijab. Disamping itu, juga turut mendukung kepercayaan diri ketika bekerja, kuliah, dalam acara pernikahan dan aktivitas lainnya. Salah memilih bahan dan jenis hijab bisa menimbulkan rasa risih, tidak nyaman dan kadang rasa malu karena merasa hijab berantakan.

Berbagai pilihan hijab dan pashmina. Foto via tokopedia/hijabersplaza


Sebelum membeli dan memakai hijab, sebaiknya harus paham dulu pengaruh bahan ketika dipakai di wajah. Berdasarkan pertanyaan yang sering diajukan Sahabat Hijabers seputar masalah hijab, berikut kami sarikan beberapa Q & A tentang jenis dan bahan hijab yang umum ditanyakan :

Bagusan mana bahan tyrex, rawis ombre atau katun ima?
Katun ima bahannya sedikit tebal, kadang sedikit tegang atau tidak mudah jatuh dan ukuran panjang serta lebar umumnya juga lebih besar. Sementara itu, pashmina  tyrek sebagian bahannya lebih lembut dari katun ima. Rawis ombre jauh lebih lembut dan mudah jatuh tetapi bahan rawis ombre agak sedikit tipis dan berkerut.

Sebagian bahan juga mudah berbulu dan kurang bagus kalau disetrika karena ciri khasnya kusut.
Semua jenis bisa mendapatkan yang bagus dan nyaman tapi harus selektif memilih bahan. Tyrex, rawis ombre maupun katun ima nanti bahannya beragam  tergantung produsen. Di pasar tidak heran kalau ada tyrex yang kasar tapi ada juga yang lembut. Begitu juga, ada rawis ombre yang berbulu dan tidak berbulu.

Bagaimana pashmina lancip itu?
Pashmina lancip dikenal juga bagian dari brand Ima Scarf. Namun, secara umum merupakan sebutan untuk pashmina yang bentuknya meruncing di bagian kening  ketika dipakai. Pashmina ditarik dibagian ujungnya sehingga berbentuk lancip atau mengerucut di kepala.

Hijab ini umumnya berbahan sedikit kaku atau tidak mudah jatuh. Merupakan style yang sedang populer beberapa waktu terakhir. Kalau ingin mencoba, sesuaikan dengan bentuk wajah.  Model ini otomatis akan membuat kesan wajah lebih kecil dan memanjang.  Bahan yang terlalu lembut dan licin sedikit susah untuk dijadikan hijab berbentuk lancip.

Seperti apa pashmina monochrom/monokrom?
Pashmina monochrom berarti pashmina yang pada dasarnya satu warna. Namun, ciri khas pashmina monochrome adalah dua warna misalnya hitam dan putih.  Biasanya motif berbentuk petak kecil, segitiga, polkadot,bintang, zigzag dan masih banyak lagi.

Hijab monochrom terdiri dari pashmina monochrome dan segi empat monochrome. Hijab monochrome atau monokrom bagi sebagian orang disebut juga sebagai pashmina taplak meja atau pashmina kotak-kotak, mungkin karena pada awal boomingnya motif petak-petak dan kotak seperti kain yang digunakan sebagian orang untuk taplak meja.

Baguskah memakai hijab satin?
Bagus. Pashmina satin kainnya lembut tapi licin. Sobat harus menyematkan jarum dengan lebih kuat agar pashmina tidak berubah bentuk diwajah ketika ditiup angin. Pashmina satin kurang cocok bagi Sobat yang tidak suka dibuat ribet setiap saat memperbaiki hijab karena licin mudah berubah di wajah.

Pashmina dan jilbab segi empat satin kadang mudah kuncup atau  tertarik. Namun, bisa disiasati dengan menggunakan style atau tutorial hijab tertentu. Hijab memakai ciput ninja dan dililitkan pashmina satin lengket di kening itu cukup baik dan nyaman. Akan tetapi, hati-hati sesuaikan juga dengan bentuk wajah. Jangan sampai wajah bulat semakin bulat.

Siapa yang cocok memakai pashmina glitter?
Pashmina glitter terbilang rame karena berkelap kelip dengan ciri khas tempelan glitter. Ini cocok bagi Sobat yang suka sesuatu yang menonjol dan “ngejreng”.  Ketika cuaca panas dan dijalan, pashmina ini akan kelihatan karena pantulan cahaya. Begitu juga pada malam hari. Tetapi bagi Sobat yang menyukai kesederhanaan, pashmina yang polos tanpa glitter adalah pilihan yang tepat.

Nah, bagaimana? Sobat mau coba memakai hijab yang mana?
Atau sudah punya koleksi semuanya? []

Penulis : Elshabrina

Related Posts

Ini FAQ Seputar Jenis dan Bahan Hijab Pashmina Yang Perlu Diketahui Sobat Hijabers
4/ 5
Oleh