Senin, 05 Oktober 2015

Inspirasi Hidup Dewi Sandra : Sekilas Perjalanan Sebelum dan Sesudah Berhijab

Inspirasi Hidup Dewi Sandra : Sekilas Perjalanan Sebelum dan Sesudah Berhijab

Baca Juga

HIJABERS WORLD.COM---“Jika Allah sudah menurunkan hidayahNya, maka rintangan, godaan dan pertimbangan apapun tidak akan mampu menghalangai seorang hamba untuk hijrah kepada TuhanNya”, begitu pula hidayah yang Allah turunkan pada Dewi Sandra.  Meski harus mempertaruhkan kariernya yang sedang cemerlang, dengan mengucap Bismillah, Dewi Sandra memutuskan untuk memakai hijab pada akhir tahun 2012.

Dewi Sandra. Photo via Instagram/dewisandra


Keputusan berhijabnya Dewi Sandra membuat hampir semua orang terkejut. Bagaimana tidak?Penyanyi yang sudah dua kali menjanda dan kehidupannya yang selalu dianggap penuh kontroversi ini sebelumnya dikenal sebagai salah satu penyanyi Indonesia yang  suka tampil seksi di panggung dan tiba-tiba muncul dengan pakaian yang lebih tertutup.

Seperti apa perjalanan Dewi Sandra sebelum dan sesudah berhijab?

Hanya Allah sebaik-baik pendengar keluh kesah
Mungkin kita sudah tahu, betapa liku-likunya kehidupan yang Dewi jalani sepanjang hidupnya. Pernah gagal dalam rumah tangga selama dua kali. Kegagalan rumah tangga yang juga disertai dengan isu-isu yang sangat menyudutkannya. Bahkan Dewi berkali-kali dikabarkan gonta-ganti keyakinan atau pindah agama hanya untuk bisa menikah dengan suami-suaminya terdahulu.

Bagi kita, pasti hal itu bukanlah hal yang mudah. Saat semua masalah berat menerpa, sang bunda yang merupakan satu-satunya tempat bahu bersandar juga dipanggil Sang Kuasa. Memang kita punya sahabat, tapi sahabat tidak bisa menemani kita selama 24 jam. Saat itulah Dewi menumpahkan semuanya dengan mendekatkan diri pada Allah. Belum berhijab bukan berarti Dewi tidak shalat.

Di masa-masa sulitnya setelah bercerai dengan Glenn, Dewi selalu menjadikan sajadah sebagai tempat menumpahkan segala resah. Tempat Dewi mengadu kepada Allah. Dewi tidak memilih untuk menumpahkan segala masalah pada hal negatif seperti dunia  malam atau narkoba. Dewi yakin, hanya kepada Allahlah semua masalah harus diadukan, sebab Allah lah jua yang nantinya akan memberi penyelesaiannya.

"Allah, saya tahu hidup saya tidak sempurna. Engkau Maha Sempurna, tolong atur hidup saya sebaik mungkin karena saya sudah tidak tahu apa yang harus saya lakukan," ucap Dewi mengenang pada suatu kesempatan.

Berbaik sangkalah pada Allah, Dia Maha Pengatur rezeki
Bukan rahasia lagi, bahwa salah satu alasan seseorang menunda berhijab adalah takut rezekinya menjadi seret. Terutama bagi para selebritis. Ketika mereka berhijab peran serta gerak mereka akan menjadi terbatas.

Begitu pun dengan Dewi Sandra. Siapa yang tidak tahu bagaimana energiknya Dewi kalau sudah menyanyi dan ngedance di atas panggung. Hal itu juga menjadi salah satu nilai tambah baginya di dunia hiburan. Tidak lama sebelum ia memutuskan berhijab Dewi masih “eksis” dengan image tersebut.

Tapi siapa sangka, hal yang justru bisa menghasilkan pundi-pundi keuangan baginya justru rela Dewi tinggalkan demi dekat dengan Allah. Popularitas yang menjanjikan, harta untuk keliling dunia, tidak lagi membuat Dewi tergiur ketika hatinya benar-benar sudah ingi dekat dengan Allah.

Lalu bagaimana dengan rezekinya? Tidakkah Dewi takut jika penghasilannya akan menurun drastis? Dewi percaya dan berpositif terhadap rencana Allah. Rezki sudah ada yang mengatur. Bagaimana mungkin Allah menyia-nyiakan hambaNya yang sedang berusaha mendekatkan diri. Lalu kenapa kita harus takut untuk hijrah menjadi lebih baik?

Lihatlah apa yang Allah imbalkan kepada Dewi sekarang, tidak hanya harta dari acara-acara yang melibatkannya, dia juga dapat cinta yang semakin banyak dari para penggemarnya.

Berhijab dari hati
Berbagai anggapan negatif sempat melanda Dewi Sandra terkait keputusannya berhijab. Anggapan tersebut salah satunya adalah, Dewi berhijab karena diperintahkan suaminya yang memang lebih religius. Toh nanti setelah cerai bakal di lepas lagi seperti selebritis kebanyakan?

Melihat beberapa kasus bongkar pasang hijab seiring kawin cerainya para selebritis, kita terkadang memang latah untuk berkomentar jika seorang selebritis memakai hijab. Tapi asumsi itu tidaklah bisa kita layangkan pada semua orang, termasuk Dewi Sandra.

Kesadaran berhijab datang dari diri Dewi Sandra sendiri. Tanpa pengaruh bahkan perintah dari orang lain, termasuk suaminya. Dewi Sandra yang dulunya identik dengan image artis berpakaian seksi dan mini kini menjadi salah satu artis muslimah yang diidolakan, disenangi penampilan serta kepribadiannya.

Terus belajar
Apakah hanya sampai di situ saja hijrahnya Dewi? Tidak. Di dalam tulisannya Dewi sering mengaku dia hanyalah seorang yang bodoh dan ingin selalu belajar. Setiap harinya Dewi terus belajar untuk lebih memahami agama dengan membaca buku-buku religi.

Dewi belajar untuk mengambil peran dalam sebuah acara yang bisa memberinya pelajaran, bukan semata memberinya uang. Setiap harinya Dewi juga belajar dari orang-orang kecil yang menunjukkannya arti sesungguhnya tentang bersyukur di dalam hidup. Dari acara-acara yang dibawakannya, Dewi Sandra semakin menginspirasi banyak orang dan fansnya bertambah dari
hari ke hari. Semoga kita bisa mengambil mendapat inspirasi dari Dewi Sandra ya Sob. []

Penulis : Yefra Desfita Ningsih

Related Posts

Inspirasi Hidup Dewi Sandra : Sekilas Perjalanan Sebelum dan Sesudah Berhijab
4/ 5
Oleh