Baca Juga
HIJABERSWORLD.COM---Dear Hijabers? Kalau liburan Sobat sukanya ke mana? Ada yang suka menghabiskan weekend ke pantai nggak sih? Pasti lah ya. Menikmati keindahan laut sambil menikmati angin dan ombak memang menyenangkan dan menenangkan. Sebagai Muslimah, jadi saat ke pantai tentu sedikit berbeda dengan teman kita yang belum berhijab tentunya.
Kita yang berhijab terkadang merasa terbatas geraknya kalau di pantai. Takut hijab jadi berantakan karena angin, takut ribet kalau main air. Pokoknya merasa kurang bebas saja. Padahal nggak juga lho Sob. Kita tetap bisa kok main kejar-kejaran di ombak. Kita juga bisa tuh menyusuri tepian pandai buat cari kerang, dan tentu saja juga bisa naik banana boat.
Selfie-selfie cantik? Juga bisa, kenapa tidak? Semua kegiatan yang teman-teman kita yang lain
lakukan juga kok kita lakukan. Asalkan didukung dengan pakaian yang kita kenakan? Nah, berikut tips pakaian ke pantai yang bisa Sobat coba agar bebas bergerak di pantai, nggak ribet, dan tentunya tidak menyalahi aturan agama kita sebagai seorang muslimah.
Memakai pakaian yang longgar
Kalau ini mau ke manapun harus. Seorang muslimah kan memang harus menutup aurat bukan membungkus. Sobat semua pasti sudah tahu ya bedanya. Lagi pula, kalau kita ke pantai dan badan kita basah, bentuk tubuh kita akan tercetak jelas, apalagi kalau kita pakai baju yang ketat. Wah, wah. Kebayangkan Sob?
Nah, untuk antisipasi agar tubuh kita nantinya tidak sengaja terekspos, disarankan untuk memakai lapisan, seperti cardigan. Jika outfit Sobat tidak sedang matching untuk memakai cargidan, maka jangan lupa pakai tanktop ya.
Memakai hijab yang simpel, turban misalnya
Di youtube sekarang sedang banyak-banyaknya ya tutorial-tutorial hijab yang menarik, kreatif dan cantik. Ada yang dililit-lilit, ada yang berbunga-bunga, berlapis-lapis pokoknya macam-macam deh gayanya. Boleh-boleh saja kok mencoba kreasi-kreasi hijab tersebut, tapi kalau ke pantai sih pilih yang santai dan simpel saja ya.
Soalnya sayang kan, sudah hampir sejam di depan cermin buat bikin hijabnya, eh di pantai malah rusak ditiup angin. Untuk efektif dan amannya, kita bisa memakai turban yang di lengkapi ciput agar rambut tetap tertutup. Khawatir dada terlihat? Pakai rompi bisa kok. Atau kalau nggak pede pakai hijab turban, pakai hijab yang sudah jadi (instan) saja agar tidak melambai ke sana k emari saat tertiup
angin.
Hindari pakai jeans
Jika Sobat suka pakai celana atau rok jeans, untuk ke pantai ke pantai kalau bisa hindari ya. Soalnya jika basah celana atau rok jeans akan berat sehingga gerak kita jadi terbatas. Selain berat, bahan pakaian bebahan jeans biasanya suka menjadi tempat melekatnya pasir-pasir pantai, entah itu di lipatannya, atau melekat di bahannya. Hal ini juga nanti akan menimbulkan rasa kesat yang bahkan menimbulkan gatal yang tidak nyaman.
Jangan lupa legging jika pakai rok
Buat Sobat yang lebih nyaman menggunakan rok ke mana pun pergi, termasuk ke pantai, jangan lupa untuk memakai legging ya. Sebagaimana yang kita tahu kan di pantai anginnya kencang kan? Nanti rok kita bisa terbang kemana-mana. Nah, bahaya kan kalau kalau kita lupa pakai legging.
Celana kolot atau aladin yang pas di pegelangan kaki
Jika outfit Sobat sedang cocok dengan menggunakan celana panjang, maka pilihlan celana kolot atau celana aladin yang pas atau ada ban-nya di pergelangan kaki ya. Hal ini untuk mengantisipasi agar pasir tidak masuk ke celana dan membuat kulit betis kita tidak nyaman. Celana seperti ini lebih ringan dan nyaman dipakai.
Hindari pakai sepatu heel
Sobat suka pakai heel? Kebanyakan kita sih pasti punya dan bahkan ada yang sangat suka pakai heel ya? Selain bisa membuat penampilan lebih stylis, heel juga membantu kita yang berpostur agak pendek. Tapi usahakan jangan pakai heel ka pantai ya Sob. Apalagi yang runcing. Bukannya malah tampil cantik, heel -nya malah bisa nancap di pasir Sob. Wah, nggak lucu kan? Jalannya juga jadi susah. Pakai flat shoes saja biar simpel atau sandal.
Warna baju yang cerah
Ada yang hampir lupa nih. Ke pantai usahakan untuk menghindari baju-baju bernuansa gelap ya? Kok gitu? Soalnya warna gelap menyerap panas Sob sehingga kulit kita akan kepanasan. Sebaliknya, warna cerah akan memantulkan sinar matahari dan juga bisa menyerap keringat lebih baik. Lagipula kalau buat selfie-selfie di pantai rasanya kurang cantik kalau warna gelap-gelap :-)
Memakai topi lebar untuk lebih gaya dan melindungi wajah
Untuk nambah nuasa modis, kita juga bisa lho Sob memakai topi lebar, bisa terbuat dari rotan atau dari kain. Selain untuk menunjang penampilan menjadi lebih chic juga melindungi wajah kita dari paparan sinar matahari secara langsung. Nah, sudah siap meluncur ke pantai? []
Penulis : "1" Ichie
Kita yang berhijab terkadang merasa terbatas geraknya kalau di pantai. Takut hijab jadi berantakan karena angin, takut ribet kalau main air. Pokoknya merasa kurang bebas saja. Padahal nggak juga lho Sob. Kita tetap bisa kok main kejar-kejaran di ombak. Kita juga bisa tuh menyusuri tepian pandai buat cari kerang, dan tentu saja juga bisa naik banana boat.
Hijabers di pantai. Photo Nissa Fauziah via Imaji Atwork
Selfie-selfie cantik? Juga bisa, kenapa tidak? Semua kegiatan yang teman-teman kita yang lain
lakukan juga kok kita lakukan. Asalkan didukung dengan pakaian yang kita kenakan? Nah, berikut tips pakaian ke pantai yang bisa Sobat coba agar bebas bergerak di pantai, nggak ribet, dan tentunya tidak menyalahi aturan agama kita sebagai seorang muslimah.
Memakai pakaian yang longgar
Kalau ini mau ke manapun harus. Seorang muslimah kan memang harus menutup aurat bukan membungkus. Sobat semua pasti sudah tahu ya bedanya. Lagi pula, kalau kita ke pantai dan badan kita basah, bentuk tubuh kita akan tercetak jelas, apalagi kalau kita pakai baju yang ketat. Wah, wah. Kebayangkan Sob?
Nah, untuk antisipasi agar tubuh kita nantinya tidak sengaja terekspos, disarankan untuk memakai lapisan, seperti cardigan. Jika outfit Sobat tidak sedang matching untuk memakai cargidan, maka jangan lupa pakai tanktop ya.
Memakai hijab yang simpel, turban misalnya
Di youtube sekarang sedang banyak-banyaknya ya tutorial-tutorial hijab yang menarik, kreatif dan cantik. Ada yang dililit-lilit, ada yang berbunga-bunga, berlapis-lapis pokoknya macam-macam deh gayanya. Boleh-boleh saja kok mencoba kreasi-kreasi hijab tersebut, tapi kalau ke pantai sih pilih yang santai dan simpel saja ya.
Soalnya sayang kan, sudah hampir sejam di depan cermin buat bikin hijabnya, eh di pantai malah rusak ditiup angin. Untuk efektif dan amannya, kita bisa memakai turban yang di lengkapi ciput agar rambut tetap tertutup. Khawatir dada terlihat? Pakai rompi bisa kok. Atau kalau nggak pede pakai hijab turban, pakai hijab yang sudah jadi (instan) saja agar tidak melambai ke sana k emari saat tertiup
angin.
Hindari pakai jeans
Jika Sobat suka pakai celana atau rok jeans, untuk ke pantai ke pantai kalau bisa hindari ya. Soalnya jika basah celana atau rok jeans akan berat sehingga gerak kita jadi terbatas. Selain berat, bahan pakaian bebahan jeans biasanya suka menjadi tempat melekatnya pasir-pasir pantai, entah itu di lipatannya, atau melekat di bahannya. Hal ini juga nanti akan menimbulkan rasa kesat yang bahkan menimbulkan gatal yang tidak nyaman.
Jangan lupa legging jika pakai rok
Buat Sobat yang lebih nyaman menggunakan rok ke mana pun pergi, termasuk ke pantai, jangan lupa untuk memakai legging ya. Sebagaimana yang kita tahu kan di pantai anginnya kencang kan? Nanti rok kita bisa terbang kemana-mana. Nah, bahaya kan kalau kalau kita lupa pakai legging.
Celana kolot atau aladin yang pas di pegelangan kaki
Jika outfit Sobat sedang cocok dengan menggunakan celana panjang, maka pilihlan celana kolot atau celana aladin yang pas atau ada ban-nya di pergelangan kaki ya. Hal ini untuk mengantisipasi agar pasir tidak masuk ke celana dan membuat kulit betis kita tidak nyaman. Celana seperti ini lebih ringan dan nyaman dipakai.
Hindari pakai sepatu heel
Sobat suka pakai heel? Kebanyakan kita sih pasti punya dan bahkan ada yang sangat suka pakai heel ya? Selain bisa membuat penampilan lebih stylis, heel juga membantu kita yang berpostur agak pendek. Tapi usahakan jangan pakai heel ka pantai ya Sob. Apalagi yang runcing. Bukannya malah tampil cantik, heel -nya malah bisa nancap di pasir Sob. Wah, nggak lucu kan? Jalannya juga jadi susah. Pakai flat shoes saja biar simpel atau sandal.
Warna baju yang cerah
Ada yang hampir lupa nih. Ke pantai usahakan untuk menghindari baju-baju bernuansa gelap ya? Kok gitu? Soalnya warna gelap menyerap panas Sob sehingga kulit kita akan kepanasan. Sebaliknya, warna cerah akan memantulkan sinar matahari dan juga bisa menyerap keringat lebih baik. Lagipula kalau buat selfie-selfie di pantai rasanya kurang cantik kalau warna gelap-gelap :-)
Memakai topi lebar untuk lebih gaya dan melindungi wajah
Untuk nambah nuasa modis, kita juga bisa lho Sob memakai topi lebar, bisa terbuat dari rotan atau dari kain. Selain untuk menunjang penampilan menjadi lebih chic juga melindungi wajah kita dari paparan sinar matahari secara langsung. Nah, sudah siap meluncur ke pantai? []
Penulis : "1" Ichie
Muslimah, Perhatikan 8 Hal Ini Waktu Memilih Pakaian Ke Pantai
4/
5
Oleh
Editor